Implementasi Mitigasi dan Kesiapsiagaan Bencana Gunung Berapi di Wilayah Kerja Puskesmas Kalasan

Authors

  • Novita Nirmalasari Universitas Jenderal Achmda Yani Yogyakarta https://orcid.org/0000-0003-3242-4484
  • Ike Wuri Winahyu Sari Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta
  • Hesty Yuliasari Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.30989/jice.v7i1.1494

Keywords:

bencana, gunung meletus, kesiapsiagaan, ketahanan, mitigasi

Abstract

Daerah Istimewa Yogyakarta juga rawan dengan letusan gunung api dengan adanya gunung api aktif yaitu Gunung Merapi. Kabupaten Sleman menjadi salah satu kawasan rawan bencana (KRB) gunung Merapi. Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat dampak yang cukup besar dari peristiwa meletusnya Gunung Merapi. Wilayah kerja Puskesmas Kalasan yang merupakan bagian dari Kabupaten Sleman masih banyak masyarakat yang kurang memahami mitigasi dan kesiapsiagaan bencana. Metode yang dilakukan adalah edukasi dan pelatihan mitigasi dan kesiapsiagaan bencana gunung berapi. Tujuan dari kegiatan tersebut sebagai upaya peningkatan pengetahuan untuk mencegah dampak bencana. Peserta kegiatan adalah remaja yang berada di wilayah kerja Puskesmas Kalasan yang berjumlah 44 remaja. Hasil kegiatan yaitu pada aspek pengetahuan dan mobilisasi sumber daya memiliki rata rata penilaian cukup tinggi. Sedangkan pada aspek rencana tanggap darurat dan sistem peringatan bencana memilki rata rata penilaian cukup rendah. Implementasi kegiatan memberikan dampak yang baik dibuktikan adanya peningkatan sebelum dan sesudah PkM, yaitu pada aspek pengetahuan, aspek rencana tanggap darurat, aspek sistem peringatan bencana, dan aspek mobilisasi sumber daya. Hal ini berarti terdapat peningkatan keberdayaan masyarakat dalam mitigasi dan kesiapsiagaan bencana gunung berapi. Kesimpulan dari kegiatan terdapat peningkatan pengetahuan yang dilihat dari aspek pengetahuan, rencana tangap darurat, sistem perigatan bencana dan mobilisasi sumber daya.

Published

2025-03-31

How to Cite

[1]
N. Nirmalasari, I. W. W. Sari, and H. Yuliasari, “Implementasi Mitigasi dan Kesiapsiagaan Bencana Gunung Berapi di Wilayah Kerja Puskesmas Kalasan”, J. Innov. Community Empower., vol. 7, no. 1, pp. 41–49, Mar. 2025.